Baik Buruknya Kawat gigi

On Jumat, 23 September 2011 0 komentar

Manfaat Baik Buruk Trend Behel dan Biaya Perawatan Kawat Gigi


Dari dulu gigi kawat sudah menjadi trend dikalangan masyarakat. Sampai sekarang pun kawat gigi masih diminati sebagai aksesoris penghias gigi yang paling sering dipakai. Biasanya sering dipakai dikalangan anak remaja. Mungkin ini sebagai salah satu mahkota seperti rambut untuk kaum wanita. Karena, sebagian besar kaum wanita yang memakai gigi kawat, dan ada juga sebagian kaum laki-laki yang memakai gigi kawat juga. Sebelum Anda memutuskan memakai kawat gigi hanya untuk mengikuti trend jaman sekarang, sebaiknya Anda perlu mengetahui apa itu kawat gigi dan bagaimana memakai kawat gigi itu. Manfaat ataupun kerugian yang akan anda dapatkan, anda harus mengetahui.

Kawat gigi atau bahasa kerennya disebut juga “dental braces” atau “orthodontic braces” adalah alat yang digunakan pada bidang kedokteran gigi untuk memperbaiki susunan gigi yang tidak teratur. Yang bisa diperbaiki oleh kawat gigi adalah susunan gigi yang letaknya tidak pada tempatnya, bertumpuk, ada celah di antara gigi, atau letaknya terlalu maju atau mundur.

Susunan gigi yang tidak teratur seperti itu dapat disebabkan oleh banyak hal, seperti faktor keturunan ataupun terbiasa menghisap jempol, banyak kebiasaan-kebiasaan kita yang akan mengakibatkan hal yang fatal karena tanpa disadari kita telah merusak salah satu organ tubuh kita. Kelainan juga dapat timbul karena pencabutan gigi, misalnya karena gigi berlubang sehingga terpaksa dicabut. Gigi yang dicabut tersebut menyisakan ruang kosong dalam geraham dan dapat mempengaruhi susunan gigi geligi lainnya
Untuk itulah kawat gigi dipasang, yaitu supaya susunan gigi geligi tersebut dapat menjadi lebih rapih dan tidak menimbulkan kelainan pada gigi.

Untuk memasang kawat gigi, butuh banyak persiapan terlebih dahulu. Sebelum pemasangan, segala macam kerusakan gigi harus dibenahi terlebih dahulu; gigi berlubang harus ditambal atau dicabut. Setelah itu, harus dibuat cetakan model gigi dari susunan gigi pasien, kemudian melakukan roentgen gigi, kepala, dan wajah pasien.
Dari segala persiapan tersebut, semuanya harus dicatat dengan lengkap dan direncanakan sebaik-baiknya, termasuk perkiraan biayanya. Biaya pemasangan kawat tentulah tidak murah, mulai dari biaya pembelian kawat, biaya kontrol, biaya penggantian kawat, biaya pemeliharaan sesudah kawat dilepas, dan mungkin saja biaya pembelian kawat tidak permanen yang diperlukan setelah kawat permanen dilepas.

Segala macam persiapan sebelum pemasangan kawat gigi tersebut membutuhkan uang yang tidak sedikit. Rata-rata orang membutuhkan biaya sekitar sepuluh juta rupiah untuk pemasangan kawat gigi. Dari jumlah uang yang besar itu, masih harus ditambah dengan rasa sakit dan perawatan kawat gigi yang sedikit merepotkan. Oleh karena itu, sebaiknya kawat gigi jangan dianggap sebagai suatu trend. Namun demikian, kalau memang susunan gigi Anda bermasalah dan memerlukan pemasangan kawat gigi, jangan pernah takut atau gentar memakai kawat gigi

Maraknya tren penggunaan kawat gigi dan ditambah oleh ketidaktahuan masyarakat awam membuat banyak orang ‘berani’ mempertaruhkan aset tubuh yang tak tergantikan itu dengan mempercayakan pemasangan behel pada sembarang orang. Trend pemakaian behel yang dikaitkan juga dengan gaya hidup dan fashion membuat banyak orang nekat memakai walau sebenarnya tidak memerlukannya. Lebih gawat lagi, sebagian di antara mereka malah nekat memasang di tempat yang asal murah yang penting gaya. Itulah sekedar gambaran dari kawat gigi atau behel yang bisa anda ketahui untuk kelanjutan bagaimana itu kawat gigi.

0 komentar:

Posting Komentar